1. Lebih Dekat dengan Malaikat
2. Mengenal Jin dan Setan
3. Ziarah ke Alam Barzakh
Ustadz Aep Saepulloh Darusmanwiati.
Di sela-sela aktivitas belajarnya, beliau aktif mengisi kegiatan diskusi, pelatihan, kajian majelis taklim dan seminar mahasiswa al-Azhar, penigisi pengajian Kedutaan Besar Brunei di Kairo.
Selain di Kairo, beliau terkadang menjadi imam dan khatib di beberapa negara di antaranya Kedutaan Besar Libia dan KBRI Yunani di Athena (2005 dan 2008), di Sydney dan Melbourne atas undangan Centre for Islamic Dakwah dan Education/CIDE (2010), di Switzerland atas undangan PTRI Jenewa (2015), Melbourne, Australia atas undangan Komunitas Sulut Air Sepakat (SAS) Melbourne (2016), kembali ke Jenewa, Swiss atas undangan PTRI Jenewa (2017) kemudian kembali ke Sydney, Adelaide, Perth dan Melbourne atas undangan Dompet Dhuafa Australia (2018).
Di antara karya / bukunya yang sudah diterbitkan ialah: Setan Pun Hafal Ayat Kursi (2016), dan Dialog Iblis dengan Nabi ( 2012).